Sabtu, 18 Maret 2017

Penalaran (Reasoning)~TEORI AKUNTANSI DEWI

     
Pengertian Penalaran
Penalaran adalah proses berfikir logis dan sistematis untuk membentuk dan mengevaluasi suatu keyakinan (belief) terhadap suatu pernyataan atau asersi (assertion).

Unsur dan Struktur Penalaran
 Asersi
Absersi merupakan pernyataan yang biasanya bermaksud positif yang menegaskan suatu teori itu benar. Absersi diklasifikasikan menjadi tiga:
1.           Asumsi, asersi diyakini benar namun tidak disertai dengan bukti yang meyakinkan.
2.           Hipotesis, Asersi yang belum diketahui kebenarannya tetapi diyakini dapat diuji kebenarannya.
3.           Pernyataan Positif, Asersi yang bukti kebenarannya sangat kuat sehingga tidak dapat dibantah.

Keyakinan
Keyakinan terhadap asersi adalah suatu perbuatan untuk meyakinkan bahwa asersi itu benar. Orang dikatakan yakin terhadap suatu asersi apabila dia menunjukkan perbuatan, sikap, dan pandangan seolah-olah asersi tersebut benar karena dia percaya bahwa asersi itu benar.
a. Properitas Keyakinan
Semua penalaran bertujuan untuk menghasilkan keyakinan terhadap asersi yang menjadi konklusi penalaran. Pemahaman terhadap beberapa prosperitas (sifat) keyakinan sangat penting dalam mencapai keberhasilan berargumen.Prosperitas keyakinan yang perlu  disadari saat berargumen : keadabenaran, bukan pendapat, bertingkat, berbias, bermuatan nilai, berkekuatan, veridical, dan berketempaan.

Argumen
 Argumentasi adalah serangkaian asersi penyimpulan yang digunakan untuk mendukung keyakinan.  Argumen diklasifikasikan menjadi dua: 
   1. Argumen Deduktif, proses penyimpulan yang berawal dari suatu pernyataan umum yang disepakati ke pernyataan umum yang disimpulkan. 
    2. Argumen Induktif, berawal dari pernyataan khusus dan berakhir dengan pernyataan umum.
Gambar 1.1 di atas menegaskan bahwa untuk menghasilkan suatu teori yang benar harus terdapat bukti dan keyakinan yang kuat. Begitu juga sebaliknya.

Penalaran Induktif dalam Akuntansi
Penalaran induktif dalam akuntansi pada umumnya digunakan untuk menghasilkan pernyataan umum yang biasanya berasal dari hipotesis yang diajukan dan diuji dalam suatu penelitian empiris yang menjadi penjelasan terhadap gejala akuntansi tertentu.
Hipotesis merupakan generalisasi ang dituju oleh penelitian akuntansi. Generalisasi yang berarti menyimpulkan karakteristik populasi atas dasar karakteristik sampel melalui pengujian statistis. Untuk menguji hipotesis, hubungan antara variabel diuji dengan alat statistis tertentu (misalnya regresi). Dalam praktiknya, penalaran induktif tidak dapat dilaksanakan terpisah dengan penalaran deduktif atau sebaliknya. Kedua penalaran tersebut saling berkaitan.
Teori akuntansi normatif biasanya biasanya berbasis penalaran deduktif sedangkan teori akuntansi positif biasanya berbasis penalaran induktif.

Kecohan
Kecohan merupakan kesalahan dalam menerima suatu asersi yang ada kenyataannya asersi tersebut membujuk dan dianut banyak orang padahal seharusnya tidak.

Salah Nalar
Kesalahan nalar dapat terjadi jika penyimpulan tidak didasarkan pada kaidah-kaidah penalaran yang valid. Walaupun salah nalar dapat dipakai sebagai suatu stratagem (pendekatan atau cara-cara untuk mempengaruhi keyakinan orang dengan cara selain mengajukan argument yang valid atau masuk akal), tidak selayaknya jika kaidah penalaran yang sangat baik ditolak semata-mata karena argumen sering disalah gunakan.

Aspek Manusia Dalam Penalaran
Dalam hal penalaran manusia tidak selalu rasional dan bersedia berargumen, sementara itu tidak semua asersi dapat ditentukan kebenarannya secara objektif dan tuntas.
Rasionalitas menuntut penjelasan yang sesuai dengan fakta. Namun, pada kenyataannya keinginan yang kuat untuk memperoleh penjelasan sering menjadikan orang puas dengan penjelasan sederhana yang pertama kali ditawarkan, sehingga dia tidak lagi berupaya untuk mengevaluasi kelayakan penjelasan dan membandingkannya dengan penjelasan alternatif. Bila keputusan terlanjur diambil padahal keputusan tersebut mengandung kesalahan, maka orang cenderung melakukan rasionalisasi bukan lagi argument untuk mendukung keputusan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar